Saat melintas di seputaran Kesawan (sesudah mampir di Kimia Farma terdekat), kamipun memutuskan untuk mampir ke 061 Bistro. Resto ini terletak tak jauh dari kediaman Tjong A Fie, secara kebetulan juga bersebelahan dengan iPlug Store. Terdiri dari 2 area, outdoor khusus untuk para perokok dan indoor untuk area bebas asap rokok. Suasananya juga terbilang cukup cozy.
Hari Minggu yang lalu aku dan suami makan siang diluar, namun waktunya sudah telat untuk ukuran jam makan siang. Kamipun memilih makan siang di salah satu resto di dekat tempat tinggal kami. Usai menyantap makanannya, kami masih duduk mengobrol hingga hampir sore. Sesaat kemudian, kamipun bergerak meninggalkan tempat itu.
Saat melintas di seputaran Kesawan (sesudah mampir di Kimia Farma terdekat), kamipun memutuskan untuk mampir ke 061 Bistro. Resto ini terletak tak jauh dari kediaman Tjong A Fie, secara kebetulan juga bersebelahan dengan iPlug Store. Terdiri dari 2 area, outdoor khusus untuk para perokok dan indoor untuk area bebas asap rokok. Suasananya juga terbilang cukup cozy.
2 Comments
Sore hari adalah waktu yang paling pas untuk berjalan-jalan menyusuri kota sambil berkendara. Setelah puas berkeliling ke beberapa tempat, sampailah aku & suamiku di daerah Griya Riatur. Suamiku lalu mengajakku nongkrong di Opal Coffee Cafe & Resto. Tak ada rencana sebenarnya, hanya saja kami butuh tempat untuk sekedar duduk-duduk menikmati suasana sambil mencicipi makanan enak tentunya... hehehe.
Sudah seminggu lebih aku tak sempat membuka blog ini karena sakit. Beberapa hari belakangan ini aku mulai terserang batuk & pilek, membuat malas beraktifitas. Setelah berobat ke dokter, batukku berangsur-angsur membaik, namun penyakit lainnya muncul... alergi kumat ! Waduh, makin gak nyaman rasanya, malas kemana-mana, mood juga ikut memburuk. Akhirnya, baru sekarang lah aku mulai menulis lagi.
Sabtu siang lalu, dengan mood yang masih kurang baik sebab sakit yang belum tuntas, aku dan suamiku menuju ke Sun Plaza. Sesampainya disana, kami duduk di Teddy Coffee untuk menikmati makan siang. Suasana saat itu tak begitu ramai, sehingga kami pun tak perlu susah-susah mencari tempat. Teddy Coffee ini menjadi restoran pertama di Indonesia yang memegang konsep Teddy dari Hokkaido French Pattiserie, yang menawarkan konsep serba Teddy Bear. Pemadaman listrik di kota Medan sudah berlangsung berbulan-bulan. Tak jarang kondisi ini membuat resah & kesal seluruh warga Medan, tak terkecuali aku ! Ditambah lagi cuaca yang sedang memasuki musim panas, membuat suasana menjadi makin gak nyaman. Beberapa hari yang lalu, saat pemadaman terjadi di sekitar rumahku, aku & suami memutuskan untuk makan malam diluar. Beberapa ruas jalan di Medan ternyata juga mengalami pemadaman, akhirnya suamiku mengajakku untuk mencoba makan di daerah jalan Teuku Umar, katanya ada resto yang lumayan baru buka disana. Sesampainya disana, listrik juga padam di daerah itu ! Terbayang suasana yang gelap gulita hanya diterangi beberapa titik cahaya. Awalnya aku sempat ragu-ragu, namun karena malas mencari tempat makan lain maka kamipun masuk ke dalam Resep nenek Moyangku yang temaram karena pencahayaan yang minimalis dibantu oleh genset.
Walaupun perut masih terasa agak kenyang, entah kenapa selalu saja ada dorongan untuk sekedar nongkrong sambil makan & minum lagi ! Padahal, aku & suamiku samasekali bukan pecinta makanan.. hehehehe. Setelah kaki melangkah menyusuri mall, rasanya belum lengkap kalau tidak mampir untuk sekedar ngopi. Di hari libur seperti ini hampir semua tempat makan yang ada di mall terisi penuh. Setelah melihat-lihat tempat yang kira-kira masih tersedia, kamipun memasuki de Excelso di Sun Plaza. Excelso memang memiliki outlet hampir di seluruh mall di Indonesia dengan berbagai kategorinya (ada Excelso Cafe, de Excelso, maupun Excelso express). Excelso juga merupakan gerai kopi asli Indonesia dan merupakan bagian dari Kapal Api Group, produsen kopi terbesar di Indonesia. Excelso Cafe pertama dibuka pada bulan September 1991 di Plaza Indonesia, Jakarta.
Bila ada pertanyaan tentang apa sebetulnya yang menjadi hobi ataupun kegemaranku, rasanya akan lumayan panjang daftarnya. Tapi sebagian besar yang aku suka selalu ada kaitannya dengan seni. Sejak kecil aku suka musik, hingga pada saat aku kelas III SD, aku diberikan les musik oleh papaku. Kebetulan letak sekolah musiknya tepat disebelah kantor papa di daerah Kesawan (waktu itu). Aku diberikan kebebasan memilih alat musik apa yang ingin aku pelajari, dan aku memutuskan untuk belajar memainkan alat musik organ. Aku mulai belajar organ sekitar tahun 80-an, rutin setiap seminggu sekali di sore hari selepas pulang dari sekolah. Lalu dirumah akupun memiliki sebuah organ untuk sarana aku berlatih setiap hari. Singkat kata, aku menekuni hobi ini cukup lama, hingga aku kelas 1 SMA (sekitar 7 tahun lamanya). Aku terpaksa tak meneruskan lagi kursus organ ini sebab saat kelas 1 SMA aku bersekolah di salah satu SMA favorit di Medan yang mengharuskan siswa yang duduk di kelas 1 untuk masuk siang, sedangkan paginya ada ekstra kurikuler yang harus diikuti di sekolah. Sayang rasanya meninggalkan aktifitas ini, sebab aku hampir menamatkan kursus musik tersebut. Namun cukuplah pengalamanku mengenal alat musik dan memahaminya. Seingatku, ada 2 kali pengalamanku mengikuti Mini Concert di salah satu hotel berbintang di Medan, dalam sepanjang 7 tahun aku mengikuti kursusnya (sayang aku tak mempunyai dokumentasinya lagi).
Agenda siang hari ini adalah makan ! Hehehe... Tepat di hari Minggu ini aku berulang tahun, jadi aku berencana mengajak suamiku makan diluar. Sebenarnya hal ini sudah aku rencanakan sebelumnya, namun ternyata di hari Minggu itu suamiku masih ada sedikit kerjaan yang menyebabkan ia sendiri belum bisa beri kepastian apakah kami akan makan siang bersama diluar atau tidak. Wajar, sepanjang pagi aku jadi malas-malasan karena tak bisa merencanakan sesuatu. Ternyata, suamiku menelepon jam 9 pagi dan mengatakan bahwa ia bisa pulang sekitar jam 10-an nanti. Horeeee !! Thanks to Mr.S yang sudah mengizinkan suamiku pulang lebih awal ! Siangnya kamipun bersiap-siap menuju ke Sun Plaza. Pemilihan tempat ini lebih dikarenakan udara di kota Medan belakangan ini sangat tidak sehat, karena terpapar asap pembakaran hutan yang terjadi di wilayah Riau & Sumatra Utara. Hal ini membuat sebagian orang malas beraktifitas diluar, termasuk aku, jadi menurutku mall adalah salah satu tempat untuk sekedar menghabiskan waktu sambil bersantai. Tiba di Sun Plaza, aku & suami menuju ke Dome Cafe yang terletak di dekat pintu masuk mall bagian depan. Saat itu suasana lumayan ramai, terutama di area bebas asap rokok. Kami lalu duduk di smoking area. Dari dalam resto terlihat asap yang menyelimuti kota Medan. Sudah tepat keputusannya untuk jalan-jalan di mall saja.
Hari Sabtu lalu, seperti biasa aku & suami keluar rumah untuk sekedar berjalan-jalan. Kami menyempatkan mampir di Lottemart untuk berbelanja rutin. Tak terasa hari menjelang malam, dan kamipun meninggalkan Centre Point Mall. Setelah sempat berdiskusi, kami memutuskan untuk makan malam di Uncle`s Kaya. Perjalanan menuju kesana harus melalui beberapa hambatan sebab di beberapa titik terjadi pemadaman listrik (bergilir). Hal ini memang sangat mengesalkan seluruh warga kota Medan, sebab pemadaman yang tak kenal waktu ini terjadi terus-menerus dalam jangka waktu yang lama untuk setiap kali pemadaman. Tak urung, lalu lintas pun ikut kacau ! Huuffft... sabar... sabar... Suasana di Uncle`s Kaya pada malam itu cukup ramai, mengingat ini adalah malam Minggu. Bangunan dengan 3 lantai tersebut pun dipenuhi oleh pengunjung. Kami memilih untuk duduk di lantai 2 bagian teras agar suamiku bisa merokok, sebab di area indoor tersedia pendingin ruangan untuk pengunjung yang tidak merokok. Ruangan resto ini dipenuhi poster & beberapa foto para pemain bola, bahkan di teras juga tersedia layar lebar, mungkin untuk persiapan nonton bareng Piala Dunia.
|
AboutI`m Indonesian, currently living in Medan, North Sumatra. My intention is to share my activities & hobbies. I love travelling, photography, reading a book, writing, listening to music & sometimes like to try culinary... Archives
May 2015
Categories
All
|